PrimetimeNews – Telah terjadi aksi pembegalan terhadap seorang driver ojek online (ojol) di Desa Sariwangi RT 06 RW 05, Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat pada Kamis siang (14/11/24)
Korban mengalami luka akibat 20 tusukan yang dilakukan oleh pelaku, dikutip oleh PrimetimeNews dari siaran Radio PRFM 107,5 News Channel, Kapolsek Cimahi AKBP Tri Suhartanto mengatakan bahwa pelaku pembegalan telah diamankan oleh Mapolsek Cisarua dan sedang dilakukan pengembangan dan penyelidikan lebih dalam
“Memang pelaku ini yang kita takutkan sudah beberapa kali melakukan kejahatannya dan kita sedang dalam proses pengembangan,” jelas Tri
Tri menjelaskan motif dari penusukan ini adalah pelaku ingin menguasai motor korban dengan berpura-pura menjadi penumpang ojol kemudian di tengah jalan berusaha merebut motor korban dan melakukan penusukan berkali-kali
“Untuk saat ini korban sudah mendapatkan perawatan oleh tim medis” Tambah Tri
Akibat dari penusukan ini, korban mengalami luka pukul dan tusuk dibagian punggung serta leher sehingga masih belum bisa dimintai keterangan
“(Korban) masih dalam perawatan oleh pihak medis, kita doakan agar cepat sembuh” Tutupnya